Pengertian Artificial Intelligence, Jenis, Contoh dan Cara Kerjanya

 Pengertian Artificial Intelligence, Jenis, Contoh dan Cara Kerjanya

Artificial intelligence (AI) adalah kecerdasan buatan dari cabang ilmu yang ada di bidang komputer, yang isi di dalamnya lebih menekankan pola pikir dan bekerja pada manusia, pengembangan dalam hal intellejen mesin, dan lain sebagainya.

Contoh penerapannya yaitu seperti pemecahan suatu masalah, pengenalan suara, dll. Kecerdasasan buatan ini kini telah menjadi perbincangan atau pembahasan menarik, yang juga banyak dibahas oleh orang-orang yang ahli dalam bidang bisnis serta teknologi.

Bahkan, banyak juga ahli serta analisis industri yang memiliki pendapat bahwa artificial intelligence (AI) adalah apa yang bisa kita ketahui dari masa depan atau masa kini.

Pengertian Artificial Intelligence

Kecerdasan buatan atau artificial intelligence adalah hal-hal yang memungkinkan mesin untuk belajar dari pengalaman, dengan cara menyesuaikan input-input yang baru, serta melaksanakan tugas yang biasa dikerjakan oleh manusia.

Anda bisa melihat contohnya secara langsung pada komputer dan mobil. Teknologi mesin seperti komputer tersebut bisa dilatih untuk secara khusus menyelesaikan tugas dengan cara memproses data serta mengenali pola di dalam data tersebut.

Kini, artificial intelligence telah menjadi hal yang dikenal dengan baik di bidang industri dan juga bisnis. Pengertian dari kecerdasan buatan ini juga akan terus dikembangkan, bergantung pada teknologi yang diciptakan oleh manusia.

Semakin canggih teknologi yang diciptakan oleh manusia tersebut, maka pengertian dari artificial intelligence ini juga akan semakin berkembang luas.

Jenis Artificial Intelligence

Artificial intelligence ini tak hanya terbatas pada mesin robot yang menyerupai manusia saja, tapi ada beberapa jenis AI lainnya seperti misalnya:

1. Symbol-manipulating AI

Jenis AI yang satu ini merupakan jenis yang jumlah eksperimennya paling banyak. Cara kerja dari jenis ini menyerupai simbol abstrak. Inti eksperimen yang terdapat pada Symbol-manipulating AI adalah manusia yang direkontruksikan di tingkat yang paling logis dan hierarki.

Informasi itu nantinya akan diproses, kemudian bekerja dengan simbol yang bisa dibaca oleh manusia. Koneksi dari Symbol-manipulating AI ini juga bersifat abstrak serta memiliki hasil kesimpulan yang logis.

2. Neural AI

Jenis AI yang cukup terkenal khususnya di kalangan para ilmuwan komputer adalah jenis Neural AI. Pengetahuan tidak akan direpresentasikan melalui simbol, jika menggunakan Neural AI ini, maka neuron buatan dan juga koneksinya direkonstruksikan.

Pengetahuan yang telah terkumpul nanti akan terpecah menjadi bagian-bagian kecil, lalu dibangun lagi menjadi beberapa kelompok. Sistem saraf pada Neural AI ini dapat dilatih, agar jaringannya dapat mengumpulkan pengetahuan lainnya, sehingga jumlahnya bisa bertambah besar.

3. Neural Networks

Jenis AI berikutnya yang juga sudah cukup dikenal, memiliki lapisan yang terhubung satu dengan yang lainnya melalui simulasi. Lapisan yang paling atasnya disebut dengan lapisan input yang kegunaannya adalah hampir menyerupai sensor.

Artinya, penerima informasi dapat memproses kemudian melanjutkannya pada sistem berikutnya. Lebih dari 20 lapisan yang ada di dalam sistem yang besar, terdapat lapisan yang telah tersusun dengan cara hierarki.

Lapisan itulah yang mengirim serta mengklarifikasikan informasinya melalui koneksi yang ada. Pada bagian paling bawah secara umum memiliki neuron buatan yang jumlahnya paling sedikit.

Contoh Penerapan Artificial Intelligence

Jika Anda masih belum paham tentang artificial intelligence, maka Anda bisa melihat gambarannya pada contoh penerapan dari kecerdasan buatan ini. Berikut contoh penerapan yang ada:

1. Siri

Sebuah sistem asisten pribadi dari Apple yang terdapat pada Iphone dan Ipad disebut dengan Siri. Asisten pribadi ini berupa suara seorang wanita yang dapat diaktifkan dengan suara yang ramah, dan mampu berinteraksi secara langsung dengan rutinitas sehari-hari.

Siri akan membantu Anda dalam hal pengiriman pesan, membuka aplikasi, menemukan informasi, menambah acara ke kalender, memberi suatu arahan, hingga membuka panggilan suara secara otomatis.

Siri ini juga telah menggunakan sistem mesin yang canggih dan mampu memperoleh pertanyaan sekaligus memahaminya dengan baik.

2. Tesla

Bukan hanya terdapat pada smartphone saja, tetapi mobil juga telah memiliki teknologi kecerdasan buatan ini.

Anda bisa menemukannya pada mobil yang memiliki banyak penghargaan, karena memiliki fitur yang canggih, misalnya memiliki kemampuan dalam memprediksi sesuatu, mengemudi sendiri sampai inovasi teknologi yang sifatnya absoulut.

Mobil yang memiliki kecerdasan buatan ini adalah Tesla. Mobil canggih ini cocok untuk Anda yang memiliki impian seperti mobil-mobil yang ada di film hollywood.

3. Netflix

Layanan terpopuler yang telah banyak digunakan oleh jutaan orang di dunia adalah Netflix. Layanan ini telah menggunakan teknologi prediktif yang mampu menawarkan rekomendasi banyak hal dengan hanya melihat pilihan, reaksi, minat dan perilaku dari pengguna.

Cara kerja teknologi ini adalah dengan meneliti catatan, yang mampu merekomendasikan film dari jenis film yang disukai pengguna serta reaksi pengguna atas nonton film tersebut. Inilah contoh artificial intelligence movie.

Cara Kerja Artificial Intelligence

Cara kerja dari artificial intelligence ini adalah dengan menggabungkan sejumlah data yang terbilang cukup besar, dengan proses yang terbilang cepat, berulang serta memiliki algoritma yang cerdas.

Hal itu akan memungkinkan sebuah perangkat lunak dapat belajar dengan otomatis pada suatu pola/fitur yang ada di dalam suatu data.

Bidang studi dari artificial intellegence ini juga cukup luas, yang di antaranya mencakup hal seperti metode, subbidang yang utama, teori dan juga teknologi.

Kecerdasan buatan adalah simulasi dari proses yang terdapat pada kecerdasan manusia, yang biasanya dilakukan oleh mesin komputer.

Adanya AI dalam kehidupan manusia juga akan memudahkan manusia sehingga bisa menghemat tenaga dan energi, karena AI yang akan bekerja melakukan sesuatu yang biasanya dilakukan secara manual oleh manusia.

https://www.blogpress.id/artificial-intelligence/

Komentar

Postingan Populer